Abstract:
Muhammad Rivai (1704300005), dengan judul “Analisis Tingkat Kepuasan
Petani Sawit (Elaeis Guineesnsis Jacq) Rakyat Terhadap Kinerja Penyuluh
Pertanian (Studi Kasus: Desa Sukaramai Kecamatan Kualuh Hulu Kabupaten
Labuhan Batu Utara)”. Dibimbing oleh: Bapak Muhammad Thamrin S.P., M.Si
selaku ketua komisi pembimbing dan Ibu Nana Trisna Mei Br Kabeakan, S.P.,
M.Si selaku anggota komisi pembimbing. Penelitian ini bertujuan untuk
menganalisis tingkat kepuasan petani sawit rakyat terhadap kinerja atribut
penyuluh pertanian di Desa Sukaramai. Metode analisis data yang digunakan
adalah analisis deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil dan pembahasan
penelitian, hasil perhitungan Importance Performance Analysis (IPA)
menunjukkan atribut yang dianggap petani memiliki tingkat kinerja tertinggi yaitu
penyuluh dapat langsung dan mampu menjawab pertanyaan dari petani dan atribut
yang memiliki tingkat kinerja terendah adalah penyuluh tidak mengundang petani
untuk menghadiri pertemuan kelompok tani serta penyuluh tidak membuat
hubungan kerjasama antara kelompok tani dengan pihak lain. Secara umum, hasil
penelitian menunjukan bahwa tingkat kinerja penyuluh pertanian di Desa
Sukaramai cukup memuaskan.