Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi seberapa besarnya biaya
produksi yang dikeluarkan oleh pengolah, penerimaan, serta pendapatan pengolah
dari usaha pengolahan nanas menjadi diversifikasi olahan nanas dan untuk
mengetahui seberapa besar nilai tambah dari usaha pengolahan nanas menjadi
diversifikasi olahan nanas yang berada di Kecamatan Bukit Batu Kelurahan
Sungai Pakning. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif, dan
metode penentuan lokasi penelitian ditentukan dengan cara purposive (sengaja),
serta metode penarikan sampel dilakukan dengan Metode Sampling Jenuh
(sensus). Untuk metode analisis data menggunakan rumus pendapatan I=TR-TC
serta Metode Hayami 1987.
Dari hasil penelitian diketahui bahwa Pendapatan hasil produk dodol
nanas yaitu Rp319.368. Sedangkan, pendapatan hasil produk keripik nanas yaitu
Rp118.892. Nilai Tambah produk dodol nanas sebesar Rp332.080 dan produk
keripik nanas sebesar Rp206.667. Keuntungan pengolahan serta pendapatan hasil
produk dodol nanas lebih tinggi dibandingkan produk keripik nanas.