dc.description.abstract |
Humas merupakan suatu dimensi yang berorientasi pada penciptaan itikad
baik sehingga dapat memberikan kepercayaan terhadap organisasi atau
perusahaan yang bersangkutan. Humas merupakan praktik penyebaran informasi
antara individu atau organisasi dan masyarakat. Humas dapat mencakup sebuah
organisasi atau individu yang mendapatkan eksposur khalayak, mereka
menggunakan topik kepentingan publik dan fungsi humas dalam menjaga dan
memeliharan citra perusahaan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk
mengetahui bagaimana fungsi humas dalam menjaga dan memeliharan citra
perusahaan (Studi deskriptif pada Hotel Inna Dharma Deli Medan).
Dalam penelitian ini, peneliti akan menggunakan metode penelitian
deskriptif kualitatif. Deskriptif kualitatif adalah sebagai prosedur penelitian yang
menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang
dan perilaku yang dapat diamati. Narasumber dalam penelitian ini adalah
Karyawan bagian Humas, Marketing dan Manajer Flan Office (FO). Teknik
pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan secara langsung dengan
penelitian langsung lapangan yaitu mengumpulkan data–data dari lapangan yang
meliputi kegiatan survei di lapangan, yakni melalui metode wawancara dan
observasi lokasi penelitian.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Peran dan fungsi
bagian Humas dalam menjaga dan memelihara citra positif dari Hotel Inna
Dharma Deli medan diharapkan mampu menciptakan citra positif kepada
konsumen sehingga mereka tetap loyal kepada pelayanan yang diberikan pihak
hotel maupun percaya pada kualitas pelayanan yang diberikan merupakan yang
terbaik. Citra yang tercipta pada Hotel Inna Dharma Deli cukup positif hal ini
dibuktikan dengan masing tingginya tingkat hunian atau masih cukup antusiasnya
minat masyarakat dalam menggunakan jasa Hotel Inna Dharma Deli. |
en_US |