Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/8069
Title: Analisis Pemotongan Pajak Penghasilan Pasal 23 Atas Jasa Reklame Pada PT. Ody Lestar
Authors: Koestoyo, Putra Bayu
Keywords: Penerapan;PPh Pasal 23
Issue Date: Mar-2018
Abstract: Pajak merupakan sumber penerimaan negara yang memiliki peranan penting dalam pembiayaan pembangunan yang bersumber dari dalam negeri. Besar kecilnya pajak akan menentukan kapasitas anggaran negara dalam membiayai pengeluaran negara, baik untuk pembiayaan pembangunan maupun untuk pembiayaan rutin. Pajak Penghasilan Pasal 23 (PPh Pasal 23) merupakan pajak yang dipotong atas penghasilan yang diterima atau diperoleh wajib pajak dalam negeri serta bentuk usaha tetap dengan nama dan dalam bentuk apapun yang berasal dari modal,penyerahan jasa, atau penyelenggaraan kegiatan yang telah dipotong PPh Pasal 21 ; meliputi dividen, royalty, hadiah dan penghargaan, sewa, penghasilan sehubungan penggunaan harta dan jasa lainnya seperti yang diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor PMK 141/PMK.03/2015. Pemotongan dan pemungutan PPh Pasal 23 adalah salah satu bentuk pengumpulan pajak yang dipercayakan kepada pihak ketiga. Pajak penghasilan yang dipotong atau dipungut ini nantinya akan menjadi pengurang pajak atau kredit pajak dalam SPT Tahunan Wajib Pajak. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis apakah penerapan pemotongan, penyetoran dan pelaporan PPh 23 pada PT. Ody Lestari telah sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor PMK 141/PMK.03/2015. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Dalam penelitian kualitatif landasan teori digunakan sebagai pemandu agar fokus penelitian sesuai dengan fakta di lapangan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, interview dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan komparatif. Berdasarkan hasil penelitian dengan prosedur PPh Pasal 23 yang telah diterapkan pada PT. Ody Lestari belum berjalan dengan baik, hal ini disebabkan pemotongan yang dilakukan oleh klien jumlahnya masih belum tepat sesuai dengan tarif PPh 23 yaitu sebesar 2%. Masih ditemukan kesalahan jumlah PPh 23 yang disetorkan oleh klien. Hal ini akan berakibat kredit pajak bagi PT. Ody Lestari.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/8069
Appears in Collections:Accounting

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI PUTRA BAYU KOESTOYO.pdf3.67 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.