Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/5923
Title: PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA INTERNET TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS X SMK NEGERI 1 PANTAI CERMIN TAHUN PEMBELAJARN 2019/2020
Authors: Sulistiana, Endang
Keywords: Media Internet;Hasil Belajar
Issue Date: Sep-2019
Abstract: Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa kelas X SMK Negeri 1 Pantai Cermin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Penggunaan Media Internet Terhadap Peningkatan Hasil Belajar Akuntansi Siswa Kelas X SMK Negeri 1 Pantai Cermin pada materi Mengenal Bukti-Bukti Transaksi Tahun Pembelajaran 2019/2020. Penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri 1 Pantai Cermin yang beralamat di Jl. Menang No.1 Pantai Cermin. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMK yang berjumlah 32 orang, sedangkan sampel yang digunakan adalah seluruh siswa kelas X SMK yang berjumlah 32 orang (total sampling). Instrumen penelitian dengan menggunakan tes tertulis berbentuk uraian yang berjumlah 4 soal yang valid dan menggunakan angket yang berjumlah 20 item yang valid. Berdasarkan perhitungan persamaan regresi linier sederhana diperoleh bahwa Y = 53,747 + 0,292 X. Ini menunjukkan bahwa setiap peningkatan persamaan regresi linier untuk Media Internet, maka akan terjadi peningkatan sebesar 0,292. Hipotesis penelitian ini diuji dengan menggunakan program spss dengan taraf α=0,05, sehingga diperoleh nilai thitung sebesar 2,467 dengan ttabel sebesar 1,693. Maka hipotesis Ha diterima dan Ho ditolak. Berdasarkan hasil uji Determinasi menyatakan bahwa pengaruh variabel media internet terhadap variabel hasil belajar memiliki pengaruh sebesar 58% dan variabel lain yang berpengaruh terhadap hasil belajar sebesar 52%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara media Internet terhadap peningkatan hasil belajar akuntansi siswa kelas X SMK Negeri 1 Pantai Cermin.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/5923
Appears in Collections:Accounting Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI FKIP AKUNTANSI STAMBUK 2019 ENDANG SULISTIANA.pdf6.76 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.