Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/4948
Title: Respon Pertumbuhan dan Produksi Dua Varietas Semangka (Citrullus vulgaris Schard)Terhadap Pemberian Bokashi Batang Pisang
Authors: Wardanu, Bambang Andra
Keywords: Produksi Dua Varietas Semangka;Pemberian Bokashi Batang Pisang
Issue Date: 5-Aug-2020
Abstract: Tujuan penelitian untuk mengetahui respon pertumbuhan dan produksi dari dua varietas semangka terhadap pemberian bokashi batang pisang.Penelitian menggunakan Rancangan Petak Terpisah (RPT) Faktorial dengan dua faktor yang diteliti, Dua Varietas terdiri dari 2 taraf yaitu V1 : Varietas New Dragon V2 : Varietas Yellow Baby. Faktor kedua Bokashi batang pisang (B) terdiri dari 4 taraf, yaitu K0 : Tanpa pemberian bokashi batang pisang, B1 : 2 kg bokashi/plot, B2 : 4 kg bokashi/plot, B3 : 6 kg bokashi/plot. Terdapat 8 kombinasi perlakuan yang diulang 3 kali menghasilkan 24 satuan percobaan, jumlah tanaman per plot 6 tanaman dengan jumlah tanaman sampel 3 tanaman, jumlah tanaman seluruhnya 154 tanaman. Parameter yang diukur adalah panjang tanaman, umur berbunga, umur panen, lingkar buah, panjang buah, rata-rata berat buah, berat buah per plot dan jumlah buah per tanaman, Data hasil pengamatan dianalisis dengan menggunakan analisis varian dan dilanjutkan dengan uji beda rataan menurut Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa varietas new dragon menunjukan pertumbuhan dan produksi nyata terhadap tanaman semangka, sedangkan untuk bokashi batang pisang tidak menunjukan hasil nyata terhadap tanaman semangka
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/4948
Appears in Collections:Agrotechnology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI BAMBANG.pdf901.26 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.