Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/3545
Title: Optimalisasi Pengelolaan Wakaf Tunai Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Ummat Islam (Studi Kasus Pada Perwakilan Badan Wakaf Indonesia (BWI) Sumatera Utara)
Authors: Sinthia, Winda
Keywords: Wakaf Tunai;Pengelolaan;Optimalisasi
Issue Date: 4-Mar-2019
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Optimalisasi Pengelolaan Wakaf Tunai Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Ummat Islam di Perwakilan Badan Wakaf Indonesia. Bagaimana pengelolaan wakaf tunai yang dilakukan oleh Perwakilan BWI Sumatera Utara dan Bagaimana langkah-langkah dalam mengoptimalkan pengelolaan wakaf tunai untuk kesejahteraan ummat Islam di Perwakilan BWI Sumatera Utara. Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif sedangkan sumber datanya adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan dokumentasi dan wawancara. Teknis analisis data menggunakan deskriptif analisis. Penelitian yang dilakukan adalah dengan memberikan serangkaian pertanyaan yang diajukan peneliti kepada Badan Pelaksana Pengelolaan dan Pemberdayaan Wakaf pada Perwakilan BWI Sumatera Utara. Berdasarkan hasil penelitian, peneliti menarik kesimpulan bahwa Wakaf tunai Pada Perwakilan BWI Sumatera Utara telah diterapkan dan saat ini sedang berjalan untuk menghimpun wakaf tunai melaui Bank-bank syariah dalam bentuk deposito. Pentingnya kesadaran dan pemahaman masyarakat serta semakin banyak lembaga-lembaga yang berupaya untuk mengoptimalkan wakaf tunai akan menjadi suatu kekuatan untuk menopang ekonomi daripada ummat Islam. Perlunya meningkatkan kualitas keagamaan ummat Islam yang masih lemah untuk berwakaf agar target wakaf tunai yang masih jauh ke depan bisa lebih baik dan dapat membantu dalam optimalisasi pengelolaan yang lebih professional dan dapat meningkatkan kesejahteraan ummat Islam
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/3545
Appears in Collections:Syariah banking



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.