Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/3340
Title: Bagaimana Pelaksanaan Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Karyawan PT.Perkebunan Nusantara IV Adolina Di Kota Perbaungan
Authors: Ningsih, Wiji Rahayu
Keywords: Kesehatan dan Keselamatan Kerja Karyawan dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS)
Issue Date: 20-Sep-2019
Abstract: Setiap proses produksi dalam suatu perusahaan tidaklah lepas dari segala bahaya resiko kecelakaan kerja terhadap para tenaga kerja. Maka, dalam suatu perusahaan diperlukannya program Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) guna mengurangi dan mencegah kecelakaan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas Pelaksanaan Program keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Karyawan PT.Perkebunan Nusantara IV Adolina Di Kota Perbaungan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara dan studi pustaka. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa penerapan K3 pada PT.Perkebunan Nusantara IV Adolina di Kota Perbaungan sudah efektif yang terlihat dari sudah berjalannya prosedur-prosedur keselamatan dan kesehatan kerja (k3) terhadap para karyawan yaitu terpenuhinya jaminan-jaminan kesehatan bagi para karyawan yang terlihat dalam adanya pemberian JAMSOSTEK atau yang lebih dikenal sekarang dengan sebutan Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) yang terdapat dalan UU No.24 Tahun 2011, selain dari pada itu keefektifan juga terlihat sumber daya manusia (SDM) pada perusahaan yang berkompetensi serta dapat dilihat juga dengan terpenuhinya sarana dan prasarana yang baik dan lengkap yang telah disediakan oleh perusahaan sebagai suatu paktor pendorong utama tercapainya keefektifan program keselamatan dan kesehatan kerja. Namun dari pada hal diatas ada salah satu faktor penghambat keefektifan program keselamatan dan kesehatan kerja dalam pencapaian tujuan menciptakan lapangan kerja yang aman dan nayaman untuk para karyawan yaitu yang terlihat masih adanya karyawan lapangan yang belum mengenakan Alat Pelindung Diri (APD) secara lengkap dan baik dalam melaksanakan pekerjaan. Dengan adanya hal tersebut, peneliti masih mendapatkan keterangan tentang adanya kecelakaan kerja karyawan yang terjadi dilapangan
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/3340
Appears in Collections:Public Administration Science



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.