Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/26884
Title: ANALISIS KANDUNGAN DAUN TEMBAKAU MURNI (NICOTIANA TABACUM L.) SEBAGAI KANDIDAT TERAPI ADJUVAN KANKER PARU
Other Titles: NESYA ALYA FAYYAZA
Authors: FAYYAZA, NESYA ALYA
Keywords: CBD;cembranoid-type diterpene;kanker paru
Issue Date: 23-Jan-2025
Abstract: Pendahuluan: Kanker paru merupakan neoplasma ganas yang berasal dari saluran udara atau bronkus, baik dari paru sendiri (primer) dan metastasis tumor ke paru. Kanker paru disebabkan oleh karena tidak terkendalinya pertumbuhan sel dalam jaringan paru, terutama pada sel-sel yang melapisi saluran pernapasan. Paparan kumulatif terhadap tar yang dikandung oleh rokok tembakau menjadi komponen utama penyebab kanker paru. Daun tembakau memiliki komponen bioaktif, Cembranoid-type diterpene adalah salah satunya. CBD dari tanaman tembakau juga telah dibuktikan keefektifannya sebagai agen antikanker dengan cara menginduksi apoptosis sel kanker. Tujuan: Menemukan teori awal senyawa CBD dari daun tembakau murni sebagai kandidat terapi alami pengobatan kanker paru. Metode: Riset ini merupakan riset eksperimental yang bertujuan untuk menentukan interaksi dan efektivitas antara senyawa cembranoid-type diterpene yang terdapat pada daun tembakau murni yang dilakukan di laboratorium dengan alat Spektroskopi Fourier Transform InfraRed (FTIR) dan Gas Chromatography and Mass Spectroscopy (GC-MS). Hasil: Hasil analisis FTIR menunjukkan adanya serapan yang khas di daerah bilangan gelombang 2962,87 cm-1, 2925,65 cm-1 dan 2853,01 cm-1. Hasil analisis GC-MS Senyawa aktif cembranoid-type diterpene didapatkan dalam bentuk thunbergol. Cembratrienol disebut juga dengan thunbergol atau isocembrol. Kesimpulan: Dari uji FTIR dan GC-MS ekstrak daun tembakau murni mengandung senyawa cembranoid-type diterpene yang berpotensi untuk mrnjadi terapi kanker paru.
URI: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/26884
Appears in Collections:Medical science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
NESYA ALYA FAYYAZA.pdf1.23 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.