Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/26843
Title: EFEK SENYAWA ANTIOKSIDAN EKTRAK MINYAK KELAPA SAWIT (ELAESI GUINEENSIS JACQ.) TERHADAP GAMBARAN HISTOPATOLOGI JARINGAN PANKREAS TIKUS PUTIH (Rattus novergicus) DIABETES MELITUS YANG DI INDUKSI STREPTOZOTOCIN
Other Titles: Tegar Maulana Al Qodri
Authors: Al Qodri, Tegar Maulana
Keywords: Diabetes Melitus;Pankreas Tikus Jantan (Rattus novergicus);Streptozotocin;Buah Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq..)
Issue Date: 2025
Abstract: Latar Belakang : Penyakit Diabetes Mellitus (DM) adalah penyakit metabolik yang bersifat kronis dengan dijumpai hiperglikemia presisten. Hal tersebut disebabkan dari abnormalitas sekresi insulin, resistensi pada kerja insulin perifer, dan atau keduanya. Lebih dari tiga ribu artikel tinjauan yang memberikan bukti keefktivitasan antioksidan alami yang mampu dalam mencegah penyakit yang disebabkan oleh stres oksidatif. Berdasarkan penelitan yang dilakukan antioksidan terkandung didalam minyak kelapa sawit, dimana jenis antioksidan tersebut adalah karotenoid serta vitamin E. Tujuan : Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis efek senyawa antioksidan ekstrak minyak kelapa sawit (Elaeis guineenis Jacq.) terhadap gambar histopatologi jaringan pankreas tikus putih (rattus norvegicus) diabetes melitus yang diinduksi streptozotocin. Metode : Penelitian ini adalah penelitian Study Experimental In Vivo, dengan menggunakan desain penelitian Post Test Only Control Design. Menggunakan 5 kelompok, 1 kelompok positif, 1 kelompok negatif, serta 3 kelompok perlakuan. Penelitian ini dikerjakan pada post test dengan memberi perbandingan pada hasil pengamatan antara kelompok postif, negatif, dan perlakuan. Hasil : Uji statistik yang dilakukan merupakan One Way Anova dengan taraf terdistribusi normal, dilanjutkan dengan homogenitas yang didapatkan hasil tidak signifikan, sehingga dilanjutjan dengan uji Post Hoc Games Howell. Kelompok postifi (KP) mempunyai perbedaan signifikan dengan kelompok negatif (KN), serta kelompok perlakuan 2 (P2) dan perlakuan 3 (P3). KN memiliki perbedaan yang signifikan dengan kelompok perlakuan 1 (P1), kelompok perlakuan 2 (P2), serta kelompok perlakuan 3 (P3). Namun, terdapat perbedaan. Kesimpulan : ekstrak buah kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq..) memiliki efek yang baik terhadap kerusakan pankreas tikus akibat streptozotocin.
URI: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/26843
Appears in Collections:Medical science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Tegar Maulana Al Qodri.pdf2.89 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.