Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/2680
Title: Pengaruh Boyband Korean Pop Bangtan Boys Terhadap Konsistensi Perilaku Penggemar
Authors: Batubara, Asyifa Nurseha
Keywords: Boyband;Perilaku;Penggemar;Korean Pop;Konsistensi
Issue Date: 20-Oct-2019
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Boyband Korean pop Bangtan Boys terhadap Konsistensi Perilaku Penggemar. Seperti halnya penggemar diambil langsung dari penggemar khusus boyband bangtan boys pada komunitas ARMY di Medan.Pengaruh boyband bangtan boys memberi dampak yang signifikan terhadap para penggemar melalui kekonsistenan perilaku penggemar dalam hal mencapai tujuan yang mereka tuju dan bagaimana perilaku kesiapan seseorang untuk bereaksi atau kecenderungan untuk bertindak terhadap sesuatu hal yang sangat disukainya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, dimana data diperoleh dengan menyebarkan kuesioner/angket, Teknik analisis data dengan tabel tunggal lalu diuji dengan korelasi product moment pearson. Pada penelitian ini populasi adalah komunitas ARMY di Medan sebanyak 169 responden dan sampel diambil menjadi sebanyak 63 responden. Hasil dari perhitungan nilai rXY sebesar 0,377.dengan membandingkan nilai rXY hitung sebesar 0,377 dan r tabel sebesar 0,248. Hal ini menunjukkan bahwa rXY hitung 0,377 > r tabel 0,248 artinya, (Ha) diterimadan (Ho) ditolak. Dari hasil tersebut menunjukkan adanya pengaruh hubungan antara variabel X (PengaruhKorean Pop Bangtan Boys) terhadap variabel Y (KonsistensiPerilakuPenggemar).
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/2680
Appears in Collections:Communication Studies

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Pengaruh Boyband Korean Pop Bangtan Boys Terhadap Konsistensi Perilaku Penggemar.pdf2.24 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.