Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/26410
Title: PERSEPSI MASYARAKAT MEDAN TENTANG KEBERADAAN KENDARAAN LISTRIK SEBAGAI TRANSPORTASI UMUM RAMAH LINGKUNGAN
Authors: ZEFIQIH, MUHAMMAD SADDAM
Keywords: Persepsi Masyarakat;Kendaraan Listrik;Transportasi Umum
Issue Date: 22-Aug-2024
Publisher: umsu
Abstract: Penelitian ini mengkaji persepsi masyarakat Kota Medan mengenai penggunaan kendaraan listrik sebagai transportasi umum yang ramah lingkungan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui tingkat kesadaran masyarakat terhadap manfaat kendaraan listrik serta mengidentifikasi tantangan yang dihadapi dalam penerapan kendaraan listrik sebagai transportasi umum. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara mendalam, dan studi pustaka dengan partisipasi masyarakat di wilayah Kecamatan Medan Johor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat memiliki kesadaran yang baik tentang keuntungan kendaraan listrik dalam hal efisiensi biaya dan lingkungan. Namun, tantangan seperti keterbatasan infrastruktur pengisian daya, waktu pengisian yang lama, dan kurangnya edukasi masyarakat masih menjadi hambatan utama. Penelitian ini merekomendasikan pemerintah dan pihak terkait untuk meningkatkan infrastruktur, memberikan insentif, dan mengadakan program edukasi guna mendorong penggunaan kendaraan listrik sebagai solusi efektif untuk mengurangi polusi dan meningkatkan kualitas hidup di Kota Medan.
URI: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/26410
Appears in Collections:Communication Studies

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI MUHAMMAD SADDAM ZEFIQIH.pdfFull Text3.66 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.