Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/26299
Title: PERAN KOMUNIKASI POLITIK PAN DALAM MEREDAM PERNYATAAN ZULKIFLI HASAN TENTANG CANDAAN SHOLAT DI MEDIA SOSIAL
Authors: MUHAMMAD, RAFI MUMTAZ NASUTION
Keywords: Komunikasi Politik;PAN;Candaan Sholat
Issue Date: 1-Aug-2024
Abstract: Komunikasi politik adalah proses di mana informasi politik yang relevan diteruskan dari satu bagian sistem politik kepada bagian lainnya, dan di antara sistem-sistem sosial dengan sistemsistem politik.Salah satu partai politik di Indonesia adalah Partai Amanat Nasional (PAN). Manfaat dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran komunikasi politik dalam meredam pernyataan Zulkifli Hasan tentang candaan sholat di media sosial. Penelitian ini juga dapat digunakan untuk mengembangkan tentang teori komunikasi politik. Penelitian ini merupakan penelitian dengan metode analisis data kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara & dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data interaktif, terdapat tiga komponen dalam teknik analisis ini, yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian inimenunjukkan adanya upaya komunikasi politik PAN untuk meredam pernyataan Zulkifli Hasan tentang candaan sholat yang tersebar di media sosial adalah dengan cara mengklarifikasi dan meminta maaf atas pernyataan atau tindakan yang menimbulkan kontroversi dan juga melakukan evaluasi internal partai untuk memahami sumber masalah dan mencari solusi yang tepat atas masalah yang ada. Simpulan yang didapat adalah Citra politik terbentuk berdasarkan informasi yang diterima, baik langsung maupun melalui media politik, dan memengaruhi pembentukan opini publik. Dalam konteks ini, pencitraan politik dapat membantu PAN dalam meredam pernyataan Zulkifli Hasan yang kontroversial
URI: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/26299
Appears in Collections:Communication Studies

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI MUHAMMAD RAFI MUMTAZ NASUTION.pdfFull text3.83 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.