Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/25862
Title: | Pengembangan Media Magic Box pada Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Siswa Kelas IV SD Muhammadiyah 21 |
Authors: | Fauziah Umry, Nurul |
Keywords: | Pengembangan Media;Media Magic Box;Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan;ADDIE |
Issue Date: | 27-Aug-2024 |
Publisher: | UMSU |
Abstract: | Penelitian ini membahas tentang Pengembangan Media Magic Box pada pembelajaran kewarganegaraan siswa kelas IV SD Muhammadiyah 21 Medan. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu (1) bagaimana pengembangan media magic box materi Pancasila kelas IV SD Muhammadiyah 21 Medan, (2) bagaimana kevalidan media magic box materi Pancasila kelas IV SD Muhammadiyah 21 Medan, (3) bagaimana kepraktisan media magic box materi Pancasila kelas IV SD Muhammadiyah 21 Medan. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan media magic box serta mengetahui langkah-langkah pengembangan media pembelajaran pada materi Pancasila, (2) untuk mengkaji kevalidan media pembelajaran pada materi Pancasila, dan (3) untuk mengkaji kepraktisan media pembelajaran materi Pancasila kelas IV SD Muhammadiyah 21 Medan. Jenis penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation). Pada ujicoba yang dilakukan pada kelas IV SD Muhammadiyah 21 Medan dengan jumlah siswa 21 orang. Metode pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah metode angket respon siswa, angket respon guru, dan angket dari validator seperti validator ahli media. Validator ahli materi dan validaros ahli bahasa. Hasil penelitian ini berdasarkan empat tahap. Empat tahap tersebut adalah pertama Tahapan analisis mencakup kebutuhan dan karakteristik siswa. Kedua, Tahapan desain mencakup tahapan merancang media yang dikembangkan, menyusun instrumen, dan RPP. Ketiga, Tahapan pengembangan mencakup hasil kevalidan dari tiga para ahli. Keempat, Tahapan implementasi yaitu tahapan melakukan uji coba ke sekolah. Hasil pengembangan yang dilakukan dengan penilaian para ahli yaitu validator ahli media 99% “sangat valid”, validator ahli materi 96% “sangat valid”, dan validator ahli bahasa 94% “sangat valid”. Pada kepraktisan pendidik yang diambil dari respon guru mendapatkan 94% “sangat praktis”. Dari seluruh respon siswa mendapatkan 83,96% “sangat praktis”. |
URI: | https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/25862 |
Appears in Collections: | Primary Teacher Education |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
SKRIPSI NURUL FAUZIAH UMRY.pdf | 2.74 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.