Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/25413
Title: Analisis Kerusakan Jalan Pada Perkerasan Lentur dengan Metode Pavement Condition Index (PCI) Studi Kasus
Authors: Nasution, Rio Elfansa
Keywords: Perbaikan Jalan;Jenis kerusakan jalan;Evaluasi tingkat kerusakan
Issue Date: 1-Aug-2024
Publisher: UMSU
Abstract: Jalan adalah infrastruktur yang dibangun untuk mempercepat pertumbuhan sebuah wilayah. Oleh karena itu, jalan yang baik harus dirawat dan diperhatikan karena jalan merupakan bagian penting dari kehidupan ekonomi masyarakat. Untuk mempertahankan kualitas layanan pemakaian jalan bagi pengendara, jalan perlu diperbaiki dan dipelihara. Pemeliharaan jalan berarti mempertahankan, memperbaiki, menambah, atau mengganti bangunan fisik untuk mempertahankan atau meningkatkan fungsinya untuk jangka waktu yang lebih lama. Pemeliharaan berkala (periodik), pemeliharaan rutin, dan rehabilitasi/peningkatan adalah beberapa jenis pemeliharaan yang dapat dilakukan. Semua waktu pemeliharaan ini dimaksudkan untuk menjaga masa layan jalan yang baik. Oleh karena itu,dibutuhkan evaluasi kondisi kerusakan perkerasan untuk menentukan jenis pemeliharaan dan penanganan yang tepat untuk kerusakan jalan. Penelitian harus memiliki pemahaman dasar tentang subjek yang akan dipelajari, terutama yang berkaitan dengan data yang akan dikumpulkan untuk mendukung temuan penelitian.Jenis kerusakan yang terdapat pada ruas Jalan Perniagaan Stabat, Kab.Langkat. berupa data kondisi kerusakan pada ruas jalan dan jenis kerusakannya. Berdasarkan metode Pavement Condition Index (PCI) meliputi amblas, retak kulit buaya, retak memanjang, lubang, tambalan hingga gelombang. Studi yang dilakukan terhadap ruas jalan Perniagaan dengan panjang jalan yang diamati sepanjang 1 km yang dibagi beberapa segmen jalan dimana tiap segmen panjangnya 100 m. Hasil analisa menggunakan metode Pavement Condition Index (PCI) didapat nilai adalah 76.5 dimana jalan masih termasuk dalam tingkat kondisi sangat baik (very good) sehingga alternatif jenis pemeliharaan yang sesuai adalah skala 7 yaitu program pemeliharaan rutin.
URI: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/25413
Appears in Collections:Civil Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI RIO ELFANSA NST.pdf5.78 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.