Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/25376
Title: Dampak Media Sosial terhadap Perilaku Cyberbullying bagi Remaja di Kota Medan
Authors: Nauli, Daffa Alban
Keywords: Media Sosial;Remaja;Cyberbullying
Issue Date: 22-Aug-2024
Publisher: UMSU
Abstract: Bullying kerap terjadi di lingkungan sekolah, lingkungan sekitar masyarakat juga seiring berjalannya waktu bullying juga terjadi di media sosial yang biasa disebut dengan cyberbullying. Adanya media sosial memudahkan pengguna untuk melakukan cyberbullying, pelaku dapat memposting tulisan kejam atau mengunggah foto yang berhubungan dengan individu lain dengan tujuan mengintimidasi sehingga korban merasa tersakiti dan malu. Menurut UNICEF kasus cyberbullying meningkat tiap tahunnya. menurut data UNICEF pada tahun 2022 bahwa 45 persen dari 2.777 anak di Indonesia mengaku pernah menjadi korban cyberbullying. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat adanya pengaruh dampak media sosial terhadap perilaku cyberbullying pada remaja di Kota Medan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner melalui google form kepada remaja yang sedang menetap atau tinggal di Kota Medan sebanyak 100 orang. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa didapatkan nilai t hitung sebesar 13.463 kemudian diperoleh t tabel 1.984. Karena t hitung lebih besar daripada t tabel yaitu 13.463 > 1.984 dan nilai signifikansi (Sig.) 0.000 < 0.05 dinyatakan signifikan, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara Dampak Media Sosial terhadap Perilaku Cyberbullying. Semakin tinggi pengaruh dampak media sosial yang terjadi, semakin tinggi pula tingkat cyberbullying nya.
URI: https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/25376
Appears in Collections:Social Welfare Sciences

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI DAFFA ALBAN NAULI.pdf5.82 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.