Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/25048
Title: | HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TERHADAP KONSUMSI TABLET TAMBAH DARAH SELAMA MASA KEHAMILAN DI PUSKESMAS SUNGAI IYU KABUPATEN ACEH TAMIANG |
Other Titles: | MUTIARA PURNAMA SUCI |
Authors: | SUCI, MUTIARA PURNAMA |
Keywords: | Tablet Tambah Darah;Tingkat Pengetahuan;Sikap;Ibu Hamil |
Issue Date: | 27-Jul-2024 |
Abstract: | Latar belakang: Selama proses kehamilan, terdapat pertumbuhan organ tubuh janin yang kontinu, sementara metabolisme ibu mengalami peningkatan, meningkatkan kebutuhan nutrisi ibu hamil. Kekurangan asupan nutrisi dapat menyebabkan masalah kesehatan utama bagi janin dalam kandungan selama kehamilan, misalnya berat badan lahir terendah, kelahiran prematur, serta komplikasi saat persalinan hingga risiko kematian. Ketidakcukupan nutrisi ini juga berdampak pada ibu, memicu kondisi seperti anemia dan kurang energi kronik (KEK). Metode: penelitian ini menggunakan desain studi potong lintang (cross-sectional) dan bersifat deskriptif dan analitik, yang mana peneliti mengumpulkan data dari subjek pada satu titik waktu tertentu, penelitian ini dilakukan pada bulan juni-juli 2024 dengan sampel penelitian yang menggukan rumus Slovin ini merupakan wanita hamil sebanyak 73 orang yang melaksanakan pengecekan kehamilan di Puskesmas Sungai iyu Kabupaten Aceh Tamiang. Hasil: Berdasarkan hasil uji Chisquare pada hubungan Tingkat pengetahuan dengan konsumsi tablet tambah darah, didapatkan Sig. sebesar 0,000 < 0,05 yang mana dapat disimpulkan bahwa tingkat pengetahuan memiliki korelasi yang signifikan dengan kebiasaan konsumsi tablet tambah darah, sedangkan hasil uji Chisquare pada hubungan sikap dengan konsumsi tablet tambah darah, didapatkan Sig. sebesar 0.382 > 0.05 yang mana dapat disimpulkan bahwa sikap tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan kebiasaan konsumsi tablet tambah darah. Kesimpulan: Memperoleh hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu hamil di Puskesmas Sungai Iyu terhadap konsumsi tablet tambah darah, namun tidak memperoleh hubungan yang signifikan antara sikap ibu hamil di Puskesmas Sungai Iyu terhadap konsumsi tablet tambah darah. |
URI: | https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/25048 |
Appears in Collections: | Medical science |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
MUTIARA PURNAMA SUCI.pdf | 2.18 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.