Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/22835
Title: IMPLEMENTASI ETIKA BISNIS ISLAM DI KALANGAN PEDAGANG PADA PASAR TRADISIONAL KOTA SERBELAWAN
Authors: INSYRAH, ATHALA RANIA
Keywords: Etika Bisnis Islam;Kalangan Pedagang
Issue Date: 25-Nov-2023
Publisher: umsu
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi etika bisnis islam di kalangan pedagang pada Pasar Tradisional Kota Serbelawan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan metode deskriptif. Penelitian ini bersifat studi lapangan (field research). Sumber data pada penelitian ini meliputi data primer yang dikumpulkan secara langsung melalui fenomena di area penelitian dan data sekunder yang dikumpulkan secara tidak langsung melalui literatur-literatur yang relevan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini meliputi wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data pada pada penelitian ini dilakukan melalui teknik reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Teknik keabsahan data pada penelitian ini menggunakan teknik triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pedagang di pasar tradisional Kota Serbelawan menerapkan prinsip etika bisnis Islam seperti kejujuran, integritas, keadilan, dan tanggung jawab sosial. Kesamaan prinsipprinsip ini diterapkan oleh pedagang Muslim dan non-Muslim, meski ada perbedaan dalam pemahaman agama. Pentingnya meningkatkan pemahaman dan penerapan etika bisnis Islam di kalangan pedagang non-Muslim disoroti dengan usulan pelatihan dan seminar. Manfaatnya termasuk kepercayaan pelanggan, hubungan yang baik, dan memperkuat loyalitas. Implementasi etika bisnis Islam juga memberikan manfaat jangka panjang dalam hubungan dengan pelanggan dan masyarakat serta mendapatkan keberkahan. Namun, hambatan meliputi kurangnya pemahaman, persaingan ketat, keterbatasan sumber daya, pengawasan hukum yang kurang, dan kesulitan sertifikasi halal. Diperlukan upaya untuk memberikan pemahaman, pelatihan, dan dukungan dari pemerintah dan lembaga terkait.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/22835
Appears in Collections:Sharia Management Business

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Skripsi Athala Rania Insyrah 1901280064.pdfFull Text6.04 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.