Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/18905
Title: PENGARUH PERENCANAAN PAJAK DAN PERTUMBUHAN PENJUALAN TERHADAP PENDANAAN EKSTERNAL PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI)
Authors: Sabrina, Wendi
Keywords: Penghindaran Pajak;Pertumbuhan Penjualan;Pendanaan Eksternal
Issue Date: 24-Oct-2022
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penghindaran pajak dan pertumbuhan penjualan terhadap pendanaan eksternal. Variabel pendanaan eksternal yang di ukur dengan menggunakan (DER) sebagai variabel dependen. Sementara variabel independennya yaitu, penghindaran pajak (X1) yang di ukur dengan menggunakan (ETR) dan pertumbuhan penjualan (X2) yang di ukur menggunakan (GOS). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang masuk dalam perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018 – 2021. Dari populasi yang ada dapat ditentukan sampel sebanyak 12 perusahaan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian Kuantitatif dengan pendekatan Asosiatif, dimana teknik sampel dengan Purpossive Sampling. Teknik analisis data yang digunakan yaitu, statistik deskriptif, uji asumsi klasik, regresi linier berganda dan pengujian hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penghindaran pajak tidak berpengaruh terhadap pendanaan eksternal, sedangkan pertumbuhan penjualan berpengaruh terhadap pendanaan eksternal. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa penghindaran pajak dan pertumbuhan penjualan secara bersama – sama berpengaruh terhadap pendanaan eksternal.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/18905
Appears in Collections:Accounting

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI WENDI SABRINA LENGKAP.pdfFull Text5.65 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.