Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/18173
Title: Implementasi Metode Tikrar Pada Program Fakultas Agama Islam Mengaji Dalam Meningkatkan Kompetensi Hafalan Al Quran Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utar
Authors: WAHYUNI, ASRI
Keywords: Perencanaan;Evaluasi metode tikrar
Issue Date: 3-Jun-2022
Abstract: Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui bagaimana Implementasi Metode Tikrar Pada Program Fakultas Agama Islam Mengaji dalam Meningkatkan Kompetensi Hafalan Al Quran Mahasiswa UMSU. Dalam penelitian ini mencakup tentang perencanaan, penerapan dan evaluasi metode tikrar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dan pengumpulan data diperoleh dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi yang dilakukan dengan cara menggali informasi melalui penanggugjawab Program FAI Mengaji UMSU yaitu Bapak Muhammad Ruslan, M.Pd. Teknik analisis data yang diambil dalam penelitian ini adalah teknik analisis data bodel Milles dan Hubermen. Hasil penelitian yang didapatkan berdasarkan informasi yang diterima, Program FAI Mengaji telah berjalan pada tahun 2019-2020. Sementara pada tahun 2021 dikarenakan adanya pandemi covid-19, maka program menghafal Al-Quran pada program tersebut dikembalikan kepada masing-masing mahasiswa. Hanya saja pada saat program FAI Mengaji dilakukan yakni pada tahun 2019-2020, didapatkan bahwa proses penerapan metode tikrar dilakukan dengan melalui prosedur yakni pertama dilakukan perencanaan terlebih dahulu, yakni mahasiswa harus melakukan pendaftaran untuk mengikuti program FAI Mengaji, mahasiswa yang diwajibkan untuk mengikuti program tersebut adalah mahasiswa semester IV Fakultas Agama Islam, selanjutnya dilakukan sosialisasi kegiatan dan metode, setelah itu dilakukan penentuan kelompok beserta pementornya. Dalam penerapannya, metode tikrar diterapkan dengan cara mengulang ulang bacaan, kemudian setelah hafal mahasiswa akan menyetorkannya pada pementornya masing-masing pada setiap 12 kali pertemuan. Evaluasi dilakukan setelah mahasiswa berhasil menyelesaikan hafalannya yakni juz 30 atau minimal setengah juz dari juz 30 dengan melakukan penyetoran yang dilakukan sekali duduk. Sementara untuk penyetoran hafalan mulai tahun 2021 dilakukan pada lembaga meghafal Al-Quran yang telah dipilih oleh masing-masing mahasiswa, setelah selesai menyetor dan mendapatakan sertifikat bukti selesainya hafalan ditukarkan dengan sertifikat FAI Mengaji diUMSU.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/18173
Appears in Collections:Islamic Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Skripsi Asri Wahyuni Fiks.pdfFull Teks2.92 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.