Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/15375
Title: Strategi Pimpinan Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik Padangsidimpuan Dalam Pengendalian Ketersediaan Bahan Pangan Di Kota Padangsidimpuan
Authors: Manurung, Diah Nurainun
Keywords: Strategi;Kepemimpinan;Ketersediaan pangan
Issue Date: 17-Jun-2021
Abstract: Penelitian ini didasarkan, bahwa strategi merupakan kunci kendali yang cukup besar atas berjalannya program sebuah organisasi. Strategi merupakan suatu proses penetapan dan pembagian pekerjaan yang akan dilakukan, pembatasan tugas-tugas atau tanggung jawab serta wewenang dan penetapan hubunganhubungan antara unsur-unsur organisasi, sehingga memungkinkan orang-orang dapat bekerja bersama-sama seefektif mungkin untuk pencapaian tujuan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Observasi dilakukan dengan melihat dan menganalisis tempat penelitian kemudian dengan wawancara peneliti melakukan wawancara dengan pimpinan dan pegawai BULOG yang berkompeten mengenai masalah pengendalian ketersedian pangan yang akan diteliti sebanyak 5 orang (narasumber) dan dokumentasi dengan meminta data dari pegawai yang menjadi narasumber dan juga foto-foto aktivitas para pegawai. Adapun kategorisasi dalam penelitian ini a). Media strategi b) SDM yang memadai c) Interaksi antar pemerintah daerah d) Program yang dijalankan e) Alat f) Tenaga g)Waktu h) Lokasi. Hasil dari penelitian ini bahwa pimpinan kantor BULOG Padangsidimpuan dalam upaya pengendalian ketersediaan bahan pangan sudah merancang strategi yang cukup baik bagi tiap bidang yang tercermin dari proses-proses yang dilakukan oleh pimpinan kantor BULOG Padangsidimpuan bersama para pegawai dan mitra bisnis terhadap pemanfaatan dan peningkatan kualitas sumber daya yang dimiliki oleh BULOG Padangsidimpuan. Dari proses pengadaan bahan pangan, mitra bisnis, penyaluran bahan pangan, ketersediaan bahan pangan, lokasi, alat dan sosialisasi produk pangan, walaupun belum efektif secara keseluruhan dikarenakan belum adanya informasi yang akurat mengenai jumlah kebutuhan pangan masyarakat Padangsidimpuan, belum maksimalnya penyerapan bahan pangan yang dilakukan oleh BULOG Padangsidimpuan dan juga kurangnya informasi pangan BULOG kepada masyarakat sehingga penyaluran bahan pangan yang kurang maksimal.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/15375
Appears in Collections:Public Administration Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
DIAH NURAINUN BR MANURUNG.pdf5.33 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.