Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14754
Title: Pengaruh Laba Bersih Dan Arus Kas Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Farmasi Yang Terdaftar Di BEI
Authors: Siregar, Raja Suhut
Keywords: Laba Bersih;Arus Kas;Return Saham
Issue Date: 10-Nov-2020
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh laba bersih dan arus kas terhadap return saham pada perusahaan farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesi tahun 2014 – 2018. Penelitian ini merupakan jenis penelitian asosiatif. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Sehingga sampel yang diperoleh sebanyak 6 perusahaan farmasi yang terdaftar di BEI tahun 2014 - 2018 dengan total data pengamatan sebanyak 30 data selama 5 tahun pengamatan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi dengan sumber data menggunakan data sekunder yang diambil melalui situs resmi Bursa Efek Indonesia. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dengan alat bantu software SPSS 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa laba bersih berpengaruh signifikan terhadap return saham. Arus kas tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham. Kemudian tidak terdapat pengaruh laba bersih dan arus kas terhadap return saham secara simultan.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14754
Appears in Collections:Accounting

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Skripsi Raja Suhut Siregar.pdf1.41 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.