Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14496
Title: Analisis Pengaruh Kinerja Keuangan Return On Assets dan Bagi Hasil Terhadap Deposito Mudharabah Pada Bank Syariah
Authors: Dewi, Karmila
Keywords: Kinerja Keuangan;Bagi Hasil;Deposito Mudharabah
Issue Date: 6-Nov-2020
Publisher: UMSU
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kinerja Keuangan Return On Assets dan Bagi Hasil terhadap Deposito Mudharabah pada Bank Syariah. Deposito Mudharabah merupakan variabel terikat dalam penelitian yang dimana variabel bebas dari penelitian ini kinerja keuangan Return On Assets dan bagi hasil dengan mengunakan metode penelitian pendekatan asosiatif. Pendekatan asosiatif adalah pendekatan dengan menggunakan dua atau lebih variabel guna mengetahui pengaruh antara variabel yang satu dengan yang lainnya dan pengambilan data dengan dokumentasi yang diambil dari sumber situs resmi www.ojk.co.id pada priode 2015 – 2019. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh bank umum syariah. Teknik pemilihan sampel dengan metode purposive sampling. Berdasarkan kreteria yang ada di dapat 7 bank umum syariah yang menjadi sampel penelitian. Teknik analisis data menggunakan metode analisis regresi linier berganda, analisis asumsi klasik ( uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokolerasi ), analisis hipotesis digunakan uji-t, uji-F dan uji determinasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa berdasarkan hasil penelitian maka dapat diambil kesimpulan bahwa Kinerja Keuangan Return On Assets secara parsial berpengaruh signifikasi terhadap Deposito Mudharabah hal ini didasarkan pada hasil Uji thitung -1.241 < ttabel 2.034, nilai signifikan 0.224 < 0.05 maka bahwa Ho ditolak dan Ha diterima. Sedangakan Bagi Hasil secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap Deposito Mudharabah thitung 2.020 < ttabel 2.034, nilai signifikan 0.052 > 0.05 maka Ho diterima dan Ha ditolak. Secara bersama-sama Kinerja Keuangan Return On Assets dan Bagi Hasil berpengaruh secara signifikan terhadap Deposito Mudharabah Fhitung 3.541 > Ftabel 3.29, nilai signifikan 0.041 < 0.05 maka Ho ditolak dan Ha diterima.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14496
Appears in Collections:Syariah banking

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
karmila sidang.pdf4.96 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.