Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14493
Title: Peran Kelembagaan Tempat Pelelangan Ikan (Tpi) Terhadap Penjualan Nelayan (Studi Kasus : Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai)
Authors: Nisa, Khairun
Keywords: Tempat Pelelangan Ikan;Penjualan;Nelayan
Issue Date: 3-Nov-2020
Abstract: Khairun Nisa 1604300052 “Peran Kelembagaan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Terhadap Penjualan Nelayan (Studi Kasus : Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai)”. Penyusunan skripsi ini dibimbing oleh : Bapak Muhammad Thamrin, S.P., M.Si. sebagai Ketua Komisi Pembimbing dan Ibu Nana Trisna Mei Br Kabeakan, S.P., M.Si. selaku Anggota Komisi Pembimbing. Tujuan dari penilitian ini adalah pertama untuk mengetahui peran kelembagaan TPI terhadap penjualan nelayan di Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai. Kedua untuk mengetahui efektivitas TPI terhadap nelayan dalam menjual hasil tangkapannya di TPI Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai. Penelitian ini berlokasi di Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai. Pemilihan lokasi penelitian ini dilakukan secara sengaja. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan data sekunder. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan analisis deskriptif kualitatif dengan menggunakan skala likert. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa keterlibatan peran kelembagaan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) terhadap penjualan nelayan masih belum optimal, karena TPI Tanjung Beringin belum bisa melaksanakan lelang secara murni, karena berbagai keterbatasan termasuk belum adanya juru lelang, sehingga TPI disini hanya berfungsi sebagai pusat pasar grosir ikan. Hal ini terjadi karena adanya tauke (orang yang mempunyai modal) mendirikan usaha tempat penjualan ikan di TPI Tanjung Beringin. Hasil penelitian dari Efektivitas TPI terhadap nelayan dalam menjual hasil tangkapannya di TPI Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai diperoleh total skor rata-rata sebesar 70.16 dimana berada pada rating scale 61-90 yaitu berpengaruh. Secara keseluruhan Efektivitas TPI sebagai fasilitas, aktivitas, dan pelayanan berpengaruh terhadap nelayan dalam menjual hasil tangkapannya di TPI Tanjung Beringin.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14493
Appears in Collections:Agribusiness

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Khairun Nisa.pdf2.46 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.