Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14114
Title: Implementasi Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor 19 Tahun 2012 Dalam Rangka Pemenuhan Hak Pekerja di Kota Medan
Authors: Vanessa, Noni
Keywords: Implementasi Kebijakan;Pemenuhan Hak Pekerja
Issue Date: 20-Nov-2020
Abstract: Hak-hak pekerja adalah sejumlah peraturan perundangan dan hak asasi manusia yang terkait dengan hubungan antara pekerja dengan majikan. Hak ini biasanya diperoleh melalui undang-undang ketenagakerjaan. Secara umum, wacana tentang hak-hak pekerja terkait dengan negosiasi gaji, tunjangan, dan kondisi kerja yang aman. Secara yuridis dalam hukum ketenagakerjaan kedudukan pengusaha dan pekerja adalah sama dan sederajat. Namun, secara sosiologis pada suatu kondisi tertentu kedudukan antara pekerja dengan pengusaha tidak sama dan seimbang. Karena seringkali pekerja berada pada posisi yang lemah. Maka dari itu di dalam dunia ketenagakerjaan pekerja adalah kaum yang harus diberikan perlindungan terhadap hak-haknya. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui Implementasi Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor 19 Tahun 2012 Dalam Rangka Pemenuhan Hak Pekerja di Kota Medan. Adapun jenis penelitian yang digunakan adalah metode deskiptif dengan analisis kualitatif dan pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan penelitian, diketahui bahwa Implementasi Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor 19 Tahun 2012 Dalam Rangka Pemenuhan Hak Pekerja di Kota Medan belum sepenuhnya terimplementasi dengan baik. Hal ini dikarenakan minimnya kemauan perusahaan untuk mengikuti atau menerapkan aturan yang telah diberlakukan dengan baik, kurangnya sosialisasi dari implementator setempat, serta kurangnya pengawasan yang dilakukan dikarenakan jumlah pengawas ketenagakerjaan yang tidak sebanding dengan jumlah perusahaan yang ingin diawasi.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14114
Appears in Collections:Public Administration Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI NONI FIX LUX.pdf2.69 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.