Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/13651
Title: Upaya Meningkatkan Kemampuan Estetika Anak Melalui Teknik Mencetak Dengan Umbi-Umbian Di RA Alhuda Sawit Sawit Sebrang Langkat
Authors: Rohayani
Keywords: Estetika;Teknik Mencetak Dengan Umbi-Umbian
Issue Date: Jun-2016
Abstract: Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Kemampuan estetika anak masih rendah, kemampuan dalam menciptakan suatu bentuk kurang baik, pengajaran guru tentang estetika dinilai masih kurang. Sebagai subjek dalam penelitian ini adalah anak RA Al-Huda Sawit Kecamatan Sawit Sebrang Kabupaten Langkat dengan jumlah anak sebanyak 17 orang, terdiri dari 6 anak laki-laki dan 11 anak perempuan Teknik analisis data yang digunakan adalah tes, observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan melalui 3 siklus yang dilakukan dengan beberapa tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan pada prasiklus kemampuan estetika anak masih rendah yaitu hanya sebesar 53,25%, siklus 1 kemampuan estetika anak sebesar 74,5%, penelitian tindakan siklus 2 sebesar 77,94% dan siklus 3 tingkat sebesar 80,5%. Simpulan dari penelitian ini adalah melalui mencetak dengan umbi-umbian dapat meningkatkan kemampuan estetika anak di RA Al-Huda Sawit Sebrang Kabupaten Langkat.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/13651
Appears in Collections:Electrical Engineering



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.