Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/13212
Title: | Pengaruh Peraturan Sekolah terhadap Pembentukan Karakter Kejujuran Siswa di SMP Negeri 3 Medan |
Authors: | Lisnawati |
Keywords: | Peraturan Sekolah;Karakter Kejujuran |
Issue Date: | Oct-2016 |
Abstract: | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan peraturan sekolah, pembentukan karaker kejujuran siswa, dan pengaruh penerapan peraturan sekolah terhadap pembentukan karakter kejujuran siswa SMP Negeri 3 Medan tahun pembelajaran 2016-2017.Populasi penelitian ini seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Medan tahun pembelajaran 2016-2017 yang berjumlah 144 siswa. Dari populasi ini ditetapkan 40 siswa sebagai sampel secara probabiliti random kelas sederhana yakni siswa kelas VIII A. Metode penelitian ini adalah metode deskriptif teknik analisis korelatif. Alat pengumpul data yang digunakan adalah angket penerapan peraturan sekolah sebanyak 12 item dan angket pembentukan karakter kejujuran siswa sebanyak 12 item. Untuk mengetahui pengaruh kedua variabel maka dilakukan perhitungan menggunakan rumus korelasi “r” Product Moment sederhana. Untuk mengetahui besarnya pengaruh variabel X terhadap Y dihitung berdasarkan uji determinasi. Berdasarkan teknik analisis data ditemukan hasil penelitian: terdapat pengaruh singnifikan antara penerapan peraturan sekolah terhadap pembentukan karakter kejujuran siswa. Besarnya pengaruh penerapan peraturan sekolah terhadap pembentukan karakter siswa adalah 21,20% sedangkan 78,80% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak teramati pada penelitian ini. |
URI: | http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/13212 |
Appears in Collections: | Pancasila and Civic Education |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
SKRIPSI LISNAWATI.pdf | 693.66 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.