Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/12073
Title: Analisis Interjeksi Pada Novel Anak Pohon Asam Yang Seram Karya Win R.G. Dan Vail
Authors: Sabani, Siti
Keywords: Analisis Interjeksi Pada Novel;Anak Pohon Asam Yang Seram
Issue Date: 26-Mar-2018
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan bentuk interjeksi pada novel anak Pohon Asam Yang Seram karya Win R.G dan Vail. (2)Mendeskripsikan jenis-jenis interjeksi yang terdapat di novel anak Pohon Asam Yang Seram karya Win R.G dan Vail. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan objek kajian dalam penelitian ini adalah interjeksi. Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini adalah berupa kalimat yang terdapat pada novel anak Pohon Asam yang Seram karya Win R.G dan Vail. Sumber data diperoleh dari novel anak Pohon Asam yang Seram karyaWin R.G dan Vail. Teknik pengumpulan data yang digunakan menggunakan teknik baca markah (BM) dan teknik catat. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan peniliti mendapatkan hasil penelitian yakni: (1) Dalam novel anak Pohon Asam yang Seram karya Win R.G dan Vail, terdapat 16 bentuk interjeksi sebagai berikut: Bentuk dasar terdiri dari 11 bentuk, seperti, ih, ha, apa, hi, idih, aduh, ayo, yuk, oh, eh, loh. Dan bentuk turunan terdiri dari 5 bentuk, seperti, ya ampun, oh my god, hello, help me, insya allah. (2) Dalam novel anak Pohon Asam yang Seram Karya Win R.G dan Vail, terdapat 39 jenis interjeksi yang terdiri atas 7 jenis interjeksi kekagetan, 9 jenis interjeksi kejijikan atau ketakutan, 1 jenis interjeksi kesakitan, 6 jenis interjeksi ajakan, 9 jenis interjeksi keheranan, 3 jenis interjeksi panggilan, 3 jenis interjeksi kekesalan, dan 1 jenis interjeksi harapan.
URI: http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/12073
Appears in Collections:Indonesian Language Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI SITI SABANI.pdf4 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.