Research Repository

Gambaran Profil Penderita Sindrom Koroner Akut Di RSUP H. Adam Malik Medan Tahun 2015

Show simple item record

dc.contributor.author Nisa, Rafika Aulia
dc.date.accessioned 2020-03-01T04:42:01Z
dc.date.available 2020-03-01T04:42:01Z
dc.date.issued 2017-01-25
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/736
dc.description.abstract Latar belakang: Penyakit kardiovaskular adalah penyebab nomor satu dari kematian secara global. Pada tahun 2012 diestimasikan terdapat 17,5 juta orang yang meninggal karena penyakit kardiovaskular, mempresentasikan 31% dari keseluruhan kematian secara global. Sindrom koroner akut terdiri dari angina pektoris tidak stabil, infark miokard (non-Q atau Q wave Myocardial Infarction). Tujuan: Mengetahui gambaran profil penderita sindrom koroner akut di RSUP H. Adam Malik Medan tahun 2015. Metodologi: Jenis penelitian yang akan dilakukan adalah penelitian deskriptif dengan desain penelitian cross sectional dengan pendekatan retrospective menggunakan data rekam medik. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien dengan sindrom koroner akut yang dirawat inap di RSUP Haji Adam Malik, Medan pada periode 1 Januari 2015 – 31 Desember 2015. Hasil: Dari penelitian ini diperoleh Dari 202 pasien SKA yang diteliti lebih banyak terjadi pada kelompok usia 40-60 tahun sebanyak 113 orang (55,9%), jenis kelamin laki-laki 146 orang (72,3%), merokok 109 orang (54%), hipertensi 86 orang (42,6%), dislipidemia 124 orang (61,4%), diabetes melitus 111 orang (55,0%) dan tipe sindrom koroner akut terbanyak yaitu pada tipe STEMI sebanyak 43 pasien (50,6%), diikuti NSTEMI sebanyak 25 pasien (29,4%), dan paling sedikit yaitu UAP sebanyak 17 pasien (20%). Kesimpulan: Dari penelitian ini diperoleh gambaran profil penderita sindrom koroner akut di RSUP H. Adam Malik Medan tahun 2015 yang terbanyak pada kelompok usia 40 - 60, diikuti oleh dislipidemia, hipertensi, diabetes melitus dan merokok. en_US
dc.subject Sindrom Koroner Akut en_US
dc.subject RSUP H. Adam Malik Medan en_US
dc.title Gambaran Profil Penderita Sindrom Koroner Akut Di RSUP H. Adam Malik Medan Tahun 2015 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account