Research Repository

Pengaruh Aktivitas Olahraga Terhadap Perubahan Volume Oksigen Maksimal (Vo2max) Dan Perbedaan Masa Pemulihan (Recovery) Antara Kelompok Mahasiswa Terlatih Dan Tidak Terlatih Di Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show simple item record

dc.contributor.author Kamil, Ade Rahmanda
dc.date.accessioned 2020-03-01T04:13:48Z
dc.date.available 2020-03-01T04:13:48Z
dc.date.issued 2017-02-03
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/674
dc.description.abstract Latar Belakang: Pola hidup masyarakat zaman sekarang yang cenderung untuk sedenter/ sedentary lifestyle ataupun tidak banyak melakukan aktivitas fisik dan Partisipasi masyarakat Indonesia dalam bidang olahraga terus mengalami Penurunan. Seseorang yang rajin berolahraga akan mempunyai kebugaran dan nilai VO2Max yang lebih baik dibanding yang tidak berolahraga. Salah satu cara untuk menilai kebugaran seseorang dalam melakukan aktifitas adalah dengan mengukur ambilan O2 maksimum (VO2Max). VO2Max merupakan salah satu indikator tebaik kebugaran fungsi kardiovaskular dan daya tahan tubuh seseorang Tujuan: untuk mengetahui pengaruh aktivitas olahraga terhadap perubahan Volume Oksigen Maksimal (VO2Max) dan perbedaan masa pemulihan antara kelompok mahasiswa terlatih dan tidak terlatih di Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara Metode: Rancangan penelitian ini adalah eksperimental dengan desain pre and post test Populasi penelitian ini adalah mahasiswa Kedokteran UMSU yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Sampel berjumlah 16 orang setiap kelompok, kemudian menentukan IMT dari setiap subjek. Dilakukan pengukuran langsung terhadap VO2Max dan yaitu tekanan darah, frekuensi nadi, sebelum dan sesudah uji latih jalan enam menit/six minute walking test (6MWT) dilakukan Hasil: didapatkan perbedaan yang bermakna VO2Max p<0,005 dan pada masa pemulihan (recovery) p<0,005 antara kedua kelompok. Serta didapatkan perbedaan yang bermakna pada kelompok mahasiswa terlatih p<0,002, dan kelompok mahasiswa tidak terlatih p<0,001, sebelum dan sesudah uji latih jalan enam menit/six minute walking test (6MWT). Kesimpulan: terdapat perubahan dan perbedaan yang signifikan VO2Max dan masa pemulihan (recovery) pada kelompok mahasiswa terlatih dan tidak terlatih en_US
dc.subject VO2Max en_US
dc.subject Masa Pemulihan en_US
dc.subject OLahraga en_US
dc.subject Kelompok Mahasiswa Terlatih en_US
dc.subject Kelompok Mahasiswa tidak Terlatih en_US
dc.title Pengaruh Aktivitas Olahraga Terhadap Perubahan Volume Oksigen Maksimal (Vo2max) Dan Perbedaan Masa Pemulihan (Recovery) Antara Kelompok Mahasiswa Terlatih Dan Tidak Terlatih Di Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account