Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Make A
Match terhadap pemahaman teks negosiasi siswakelas X SMKN 1 Percut Sei Tuan
tahun pembelajaran 20230/2024. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif
eksperimen dan bentuk desain penelitian adalah Pre-Test serta Post-Test. Populasi
penelitian adalah siswa kelas X SMKN 1 Percut Sei Tuan dengan jumlah
keseluruhan 130 siswa. Adapun sampel penelitian ini adalah kelas X TITL-2 yang
berjumlah 32 siswa. Teknik pengambilan sampel yaitu menggunakan teknik
Random Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebelum penerapan
model, tidak ada siswa yang memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM),
dengan rata-rata nilai 36,83. Setelah menggunakan model Make a Match, terdapat
peningkatan signifikan, di mana siswa mencapai KKM dengan rata-rata nilai 77,83.
Uji T menunjukkan nilai Thitung sebesar 3,63>Ttabel 1,67, yang membuktikan
bahwa penerapan model ini berpengaruh signifikan terhadap pemahaman siswa.
Penggunaan model pembelajaran Make A Match terhadap pemahaman teks
negosiasi yaitu memberikan pengaruh baik terhadap siswa kelas X SMKN 1 Percut
Sei Tuan.