dc.description.abstract |
Peran serta masyarakat dalam perencanaan pembangunan di desa merupakan salah satu
bentuk upaya masyarakat dalam meningkatkan kualitas pemberdayaan masyarakat di tingkat
desa, terjadinya ketidak pedulian terhadap faktor tersebut dapat menyebabkan
ketidakselarasan dalam proses pembangunan di tingkat desa. Pembangunan berbasis
pemberdayaan masyarakat merupakan upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Salah satu tujuan pembangunan adalah upaya untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi.
Pemberdayaan tidak hanya menumbuhkan dan mengembangkan nilai tambah ekonomi, tetapi
juga nilai tambah sosial dan nilai tambah budaya. Konsep pembangunan berkelanjutan
tampaknya menjadi hal yang menjanjikan. Dalam pembangunan berkelanjutan, aspek
pembangunan bukan hanya mengarah pada masyarakat masa kini melainkan juga masyarakat
di masa depan. Pembangunan berkelanjutan idealnya dapat mencakup berbagai aspek yang
ada di masyarakat juga masyarakat desa. Penelitian awal yang dilakukan dihasilkan bahwa
kurang adanya dukungan yang diberikan oleh pemerintah desa Simodong baik itu dukungan
materil maupun non materil terhadap Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) dan
program pemberdayaan masyarakat dirasakan kurang tepat sasaran seperti mengutamakan
keluarga dan kerabat dalam memberikan program pemberdayaan masyarakat. Jenis
penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data di lakukan
dengan Teknik wawancara sehingga mempermudah untuk mendapatkan hasil penelitian dari
narasumber. Penelitian ini akan di lakukan pada Pemerintahan Desa Simodong, Lembaga
Pemeberdayaan Masyarakat (LPM) Desa Simodong, dan masyarakat Desa Simodong |
en_US |