Research Repository

ANALISA PEMAKAIAN BEBAN TERHADAP KAPASITAS PENGGUNAAN GENERATOR TURBIN 800 KW PADA PTPN IV UNIT PKS BERANGIR

Show simple item record

dc.contributor.author WAHYU, RAMADHONI
dc.date.accessioned 2023-11-27T04:36:02Z
dc.date.available 2023-11-27T04:36:02Z
dc.date.issued 2023-09-01
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/23149
dc.description.abstract Energi adalah kebutuhan pokok manusia untuk melakukan aktivitas sehari hari. Perkembangan teknologi dan industri yang pesat akan mendorong peningkatan kebutuhan energi. Salah satu energi yang sangat besar pemanfaatannya adalah energi listrik. Dalam menghadapi tantangan energi dan lingkungan saat ini, mencari sumber energi alternatif yang murah, efesien, dan berkelanjutan semakin mendesak. Salah satu opsi yang menarik adalah pemanfaatan cangkang dan fiber sebagai sumber bahan bakar. Cangkang dan fiber yang merupakan sisa dari pengolahan TBS dari pabrik kelapa sawit yang memiliki potensi besar dalam penggunaan energi yang ramah lingkungan. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, sejumlah perusahaan besar seperti PT. Perkebunan Nusantara (PTPN) mengambil inisiatif untuk membangun pembangkit listrik sendiri. Salah satu pembangkit tersebut berada di PTPN IV Unit PKS Berangir yang memanfaatkan turbin sebagai sumber energi turbin sebagai sumber energi listrik. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisa pemakaian turbin uap (PLTU) guna memenuhi kebutuhan energi listrik pada proses pengolahan kelapa sawit di PTPN IV Unit PKS Berangir. Setelah melakukan kajian dengan pengamatan analisa data di lapangan, diketahui pemakaian turbin uap maksimum sebesar 574,19 kW atau 71,77% dari kapasitas turbin yang digunakan. Untuk jumlah pemakaian bahan bakar cangkang dan fiber 132,96 Ton/hari dengan energi 13.780,56 kWh/hari sedangkan Untuk jumlah bahan bakar minyak 1200 liter/hari dengan energi 1200 kWh/hari. Maka dari hasil penelitian ini menyimpulakan pemakaian pada PTPN IV Unit PKS Berangir masih mencukupi untuk kapasitas turbin yang terpakai dan pemakaian bahan bakar (cangkang dan fiber) jauh lebih banyak membutuhkan bahan bakar dengan energi yang lebih besar pula di bandingkan pada bahan bakar minyak. en_US
dc.subject Energi Listrik en_US
dc.subject Beban Listrik en_US
dc.subject Pembangkit en_US
dc.subject Bahan Bakar en_US
dc.title ANALISA PEMAKAIAN BEBAN TERHADAP KAPASITAS PENGGUNAAN GENERATOR TURBIN 800 KW PADA PTPN IV UNIT PKS BERANGIR en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account