dc.description.abstract |
Diketahui bahwa Pedagang minuman segar pinggir jalan di Kota medan cukup
menjamur, mulai dari kelapa muda, es dawet, cendol, aneka juice buah dan es
tebu. Saat ini pembeli sudah lebih selektif dalam memilih aneka minuman
tersebut, dengan mempertimbangkan bahan mentah, proses produksi, kemasan
dan hegienitas Selain membutuhkan waktu relatif lama untuk memproduksinya,
dari sisi keselamatan kerja juga sangat dikhawatirkan. Hal ini menuntut para
akademisi bertujuan untuk melakukan inovasi teknologi mesin peras tebu
otomatis yang mampu bekerja dengan cepat, higienis, serta aman dalam
pengoperasiannya. Pada inovasi ini menggunakan metodelogi experimen.
perancangan mesin peras otomatis dengan desaign kontrol otomatis yang
mendukung sensitifitas sensor dalam mendeteksi objek (tebu) serta penyediaan
fitur standby agar memudahkan para user (pengguna) dalam memproduksi sari
tebu. Prinsip kerja mesin ini iyalah ketika mesin ON maka arduino akan
menyupplay tegangan ke seluruh komponen agar standby, ketika sensor infrared
mendeteksi adanya objek maka arduino akan segara memberikan perintah agar
relay aktif yang mengakibatkan motor atau pompa aktif. Dalam tahap penelitian
ini dilakukan dengan pembuatan rangka mesin peras tebu sebagai pemeran utama
dari hasil pengujian perasannya yang include dengan transmisi motor listrik 1
phasa AC dengan kecepatan putarannya 1400 rpm dan pengujian untuk pompa
untuk menghisap sari tebu dari tampungan ke cup yang disediakan dengan waktu
pengisian 15 detik / 300 mililiter. |
en_US |