dc.description.abstract |
Penelitian ini memiliki tujuan untuk menguji dan menganalisa pengaruh rasio
profitabilitas dan leverage terhadap manajemen laba pada perusahaan LQ-45 yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Rasio profitabilitas dalam penelitian ini diukur
dengan return on asset (ROA) dan leverage diukur dengan debt to asset ratio
(DAR), sedangkan manajemen laba diukur dengan discretionary accruals (DA).
Penelitian ini dilakukan pada perusahaan LQ-45 yang terdaftar di Bursa Efek
Indonesia periode 2017-2021.
Pada pendekatan ini penulis menggunakan pendekatan asosiatif kuantitatif yang
bertujuan mengetahui pengaruh sebab dan akibat variabel yang diteliti dan data
yang ditampilkan berupa angka serta data yang dianalisis menggunakan statistik.
Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh populasi perusahaan
LQ-45 dari tahun 2017-2021 dengan jumlah 45 perusahaan. Penentuan sampel
dilakukan berdasarkan metode purposive sampling yaitu dengan mengambil
sampel perusahaan selama periode penelitian berdasarkan kriteria tertentu.
Berdasrkan kriteria maka sampel dalam penelitian ini adalah 21 perusahaan LQ 45.
Teknik analisis data yang diguanakan dalam penelitian ini adalah data yang dicari
secara simultan dengan cara mendapatkannya diluar perusahaan. Pada penelitian
ini pengumpulan data dilakukan dengan teknik studi dokumentasi. Sedangkan
teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda, uji asumsi
klasik, uji t, uji f, dan koefisien determinasi.
Secara parsial Profitabilitas berpengaruh dan signifikan terhadap Manajemen
Laba. Secara parsial Leverage memiliki pengaruh negatif dan tidak signifikan
terhadap Manajemen Laba. Secara simultan hasil yang didapat dalam penelitian
ini adalah variabel Profitabilitas dan Leverage tidak berpengaruh terhadap
Manajemen Laba pada Perusahaan LQ-45 yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia
periode 2017-2021. |
en_US |