dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran kinerja koperasi syariah
anugrah batang kuis dalam meningkatkan perekonomian di desa Tanjung Sari.
Penelitian yang dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat
deskriptif. Responden dalam penelitian ini adalah Manajer koperasi dan Karyawan
Koperasi Syariah Anugrah Batang Kuis. Teknik pengumpulan data yang digunakan
yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian menunjukkan
bahwa peran kinerja koperasi dalam meningkatkan perekonomian desa Tanjung
Sari meliputi dapat menyediakan kebutuhan modal yang dibutuhkan anggota, dapat
membantu mengurangi jumlah pengangguran seperti menciptakan lapangan kerja
melalui unit usaha yang dimiliki koperasi syariah anugrah batang kuis, dan dapat
membantu menyelesaikan masalah melalui Rapat Anggota Tahunan yang
membahas tentang rencana kerja, pembagian Sisa Hasil Usaha dan sebagainya.
Faktor pendukungnya yaitu terletak pada unit usaha simpan pinjam, adanya unit
usaha yang dimiliki sehingga dapat menciptakan lapangan kerja, dan adanya Rapat
Anggota Tahunan ini koperasi syariah anugrah batang kuis dapat membantu
memecahkan masalah. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu masih terjadinya
pembiayaan macet, simpan pinjam yang masih beregulasi hutang piutang dengan
menggunakan sistem uang administrasi dan denda, serta kurangnya perhatian
kepada koperasi syariah anugrah batang kuis yang diberikan pemerintah dalam hal
seperti modal usaha, penghargaan, dsb. |
en_US |