Research Repository

Hubungan Kualitas Tidur dengan Kejadian Dispepsia Fungsional pada Mahasiswa Tingkat Akhir Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show simple item record

dc.contributor.author Khairunisa, Sukma
dc.date.accessioned 2023-05-11T04:48:31Z
dc.date.available 2023-05-11T04:48:31Z
dc.date.issued 2023-02-21
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/20505
dc.description.abstract Pendahuluan: Tidur merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia yang memiliki fungsi penting bagi tubuh. Kualitas tidur yang buruk sangat mempengaruhi kualitas hidup pada orang dewasa, dan menimbulkan gangguan gastrointestinal fungsional, termasuk dispepsia fungsional. Dispepsia fungsional mengacu pada ketidaknyamanan di perut bagian atas. Kurang tidur juga sangat mendorong perkembangan gejala dispepsia fungsional. Tujuan: Untuk mengetahui adanya hubungan antara kualitas tidur dengan kejadian dispepsia fungsional pada mahasiswa tingkat akhir Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Metode: Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik dengan desain cross-sectional untuk mengetahui hubungan kualitas tidur dengan kejadian dispepsia fungsional. Sampel yang digunakan yaitu mahasiswa tingkat akhir Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara yaitu stambuk 2019 berjumlah 135 sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dengan mengisi kuisioner yang telah divalidasi yakni menggunakan Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI) dan kuesioner dispepsia fungsional yang dibuat berdasarkan kriteria Rome IV dan analisis data menggunakan uji chi square. Hasil: Hasil analisis bivariat antara kualitas tidur dengan dispepsia fungsional dengan uji chi square diperoleh bahwa p = 0,01 (p<0,05). Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara kualitas tidur dan dispepsia fungsional pada mahasiswa tingkat akhir Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. en_US
dc.subject Kualitas Tidur en_US
dc.subject Dispepsia Fungsional en_US
dc.subject Mahasiswa Kedokteran en_US
dc.title Hubungan Kualitas Tidur dengan Kejadian Dispepsia Fungsional pada Mahasiswa Tingkat Akhir Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account