dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk dan makna penggunaan leksikon
yang terdapat dalam kuliner tradisional masyarakat yang berada di Kabupaten
Humbang Hasundutan. Metode yang yang digunakan dalam penelitian ini adalah
Penelitian deskriptif kualitatif. Teknik dalam pengumpulan data penelitian ini,
yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Selanjutnya data yang telah
diperoleh akan dianalisis dengan menggunakan teknik reduksi data, penyajian
data, dan verifikasi data. Hasil dalam penelitian adalah ditemukan 85 leksikon
kuliner tradisional dari olahan empat sehat lima sempurna. |
en_US |