Research Repository

Analisis Rugi-Rugi Daya pada Saluran Transmisi Tegangan Tinggi 150 KV Pada Gardu Induk Payageli – Glugur Medan dengan Menggunakan Software Powerworld Versi 12

Show simple item record

dc.contributor.author Wardana, Ade
dc.date.accessioned 2021-11-24T16:49:15Z
dc.date.available 2021-11-24T16:49:15Z
dc.date.issued 2021-09-06
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/16323
dc.description.abstract Seiring dengan jumlah populasi penduduk kian bertambah, praktis kebutuhan energi listrik juga harus di tambah tiap tahunnya. Listrik adalah salah satu sumber energi yang sangat vital peranannya untuk menunjang kebutuhan sehari hari rumah tangga maupun bisnis.Dengan kata lain bahwa listrik adalah sumber energi penunjang kehidupan sehari hari masyarakat. Sebagai penyedia kebutuhan energi listrik PLN di tuntut harus mampu mencukupi kebutuhan energi listrik masyarakat rumah tangga maupun bisnis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rugi-rugi daya pada pentransmisian dari pengirim G.I Payageli ke penerima G.I Glugur Medan dengan menggunakan software Powerworld 12 Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah mengumpulkan data data dan parameter parameter seperti jenis konduktor, panjang konduktor dan hambatan jenis konduktor termasuk spesifikasi gardu induk, data beban, dan data transmisi pada RUPTL PLN dan selanjutnya data data di masukkan ke software Powerworld versi 12 kemudian di running akan mendapatkan hasil hasil simulasi termasuk rugi-rugi daya nya. Berdasarkan hasil dari simulasi Software Powerworld 12 rugi-rugi daya pada saluran tegangan tinggi dari G.I Payageli ke G.I Glugur yang telah diberi swiched shunt disetiap beban-bebannya adalah sebesar 0.16 MW dan rugi rugi daya reaktif atau Mvar pada saluran tegangan tinggi dari G.I Payageli ke G.I Glugur adalah sebesar 0.56 MVar, dan hasil perhitungan manual rugi rugi daya sebesar 0.165 MW atau 160 Kw dan rugi rugi reaktifnya sebesar = 0,0034917 MVar. Besar kerugian faktor korona selama menyaluran tenaga listrik dari Payageli-Glugur150kvsebesar 34.845,26 watt atau 0,02 % dari total kerugian daya penyaluran. Faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya rugi rugi daya pada saluran udara tegangan tinggi 150 kV pada G.I Payageli ke pentransmisian G.I Glugur adalah jenis pengantar atau konduktor, panjang penghantar atau konduktor, semakin panjang penghantar maka semakin besar pula rugi-rugi dayanya dan korona. Software yang digunakan sangat praktis dan sederhana dan sangat mudah pengoperasiannya untuk menghitung rugi rugi daya, biaya listrik, dan dapat menganalisa sistem tenaga listrik. en_US
dc.subject Powerworld en_US
dc.subject Simulasi en_US
dc.subject Sistem Tenaga Listrik en_US
dc.subject Rugi Rugi Daya en_US
dc.subject Korona en_US
dc.subject Software Power world 12 en_US
dc.title Analisis Rugi-Rugi Daya pada Saluran Transmisi Tegangan Tinggi 150 KV Pada Gardu Induk Payageli – Glugur Medan dengan Menggunakan Software Powerworld Versi 12 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account