Research Repository

Perancangan Mesin Bola Penghancur (Ball Mill)

Show simple item record

dc.contributor.author Darma, Mitra
dc.date.accessioned 2020-02-29T05:01:45Z
dc.date.available 2020-02-29T05:01:45Z
dc.date.issued 2019-03-05
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/145
dc.description.abstract Perkembangan teknologi kini semakin maju dengan adanya pembuatan atau pencampuran metalurgi serbuk (powder metallurgy). Metalurgi serbuk merupakan proses pembuatan serbuk dengan ukuran serbuk tertentu tanpa melalui proses peleburan. Dalam proses pembentukan metalurgi serbuk benda kerja komersial dari logam dihancurkan terlebih dahulu berupa serbuk dengan cara menghancurkan material dengan mesin ball mill. Ball Mill merupakan alat industri yang sangat berperan penting dalam bidang produksi maupun industri, karena ball mill memiliki karakteristik mesin penghancur jenis serbuk dalam skala besar maupun kecil. Untuk menghasilkan suatu material serbuk yang halus dibutuhkan mesin penghancur yang sesuai dengan fungsi dan perancangannya. Seperti halnya dunia industri yang terus menerus mengalami perkembangan, dalam proses perancangan juga mengalami perkembangan seiring dengan berkembangnya teknologi tiap tahunnya. Dengan perkembangan teknologi yang ada saat ini proses perancangan banyak dibantu untuk menghasilkan suatu produk yang sesuai dengan kebutuhan pasar dan meningkatkan keuntungan dari produk tersebut. Dalam membuat mesin ball mill ini menggunakan bahan seperti besi siku (profil L), besi profil U, baja karbon, serta pipa tabung. Pembuatan desain mesin bola penghancur (ball mill) ini menggunakan software solidworks 2015, dengan mendesain rangka, tabung, bantalan, pulley, motor listrik, sabuk v (van belt), inverter, saklar, serta baut dan mur. Berdasarkan hasil rancangan mesin bola penghancur (ball mill) yang telah dibuat, mesin ball mill ini berukuran panjang 800 mm, lebar 500 mm, dan tinggi 700 mm. Dan volume pada tabung mesin bola penghancur (ball mill) adalah 37004,8. Bahan yang digunakan pada mesin bola penghancur (ball mill) terdiri dari rangka dengan bahan baja siku ukuran 50 mm x 50 mm x 5 mm, bahan tabung besi baja dengan ukuran diameter 406,4 mm, panjang 300 mm dan tebal 5 mm. en_US
dc.subject Perancangan en_US
dc.subject Ball Mill en_US
dc.subject Desain en_US
dc.title Perancangan Mesin Bola Penghancur (Ball Mill) en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account