Research Repository

Penerapan Permainan Bingo Matematika pada Materi Operasi Hitung Pecahan terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VII SMP Swasta PTPN IV Bah Jambi Tahun Pelajaran 2020/2021

Show simple item record

dc.contributor.author Iswani, Nur Fitri Peggy
dc.date.accessioned 2020-11-26T03:39:03Z
dc.date.available 2020-11-26T03:39:03Z
dc.date.issued 2020-11-10
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/14180
dc.description.abstract Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas VII SMP Swasta PTPN IV Bah Jambi dengan menerapkan permainan Bingo matematika pada proses pembelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dua siklus dan setiap siklusnya terdiri dari 2 pertemuan dan 4 tahap yaitu, perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Instrumen penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah lembar observasi aktivitas, tes hasil belajar, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa penerapan pembelajaran aktif metode permainan Bingo dapat meningkatkan aktivitas belajar matematika siswa. Hal ini dapat terlihat dari aktivitas belajar matematika siswa yang meningkat sebesar 11%, berdasarkan data diperoleh rata-rata persentase aktivitas belajar matematika siswa pada siklus I yaitu sebesar 65%, dan rata-rata persentase aktivitas belajar siswa pada siklus II yaitu sebesar 76%. Penerapan pembelajaran aktif metode permainan Bingo dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini dapat terlihat dari rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I yaitu 70, sedangkan rata-rata hasil belajar siswa pada siklus II yaitu sebesar 90. Rata-rata nilai pada siklus II mengalami peningkaatan dari siklus sebelumnya. Selain itu, pada silus I masih ada siswa yang mendapat nilai dibawah KKM yang ditetetapkan yaitu 70, namun pada siklus II nilai terendahnya adalah 80 dan sudah tidak ada lagi siswa yang mendapat nilai dibawah KKM. Pembelajaran matematika dengan menggunakan metode permainan Bingo dapat menciptakan suasana belajar yang menyenangkan karena belajar matematika jadi tidak membosankan tetapi justru menyenangkan dan menantang, dimana matematika menjadi permainan bukan pekerjaan atau tugas siswa juga jadi lebih tertarik karena dengan permainan siswa dapat termotivasi untuk bersaing sehat terhadap teman-temannya. en_US
dc.publisher UMSU en_US
dc.subject Pembelajaran Metode Permainan Bingo en_US
dc.subject Hasil Belajar Matematika Siswa en_US
dc.title Penerapan Permainan Bingo Matematika pada Materi Operasi Hitung Pecahan terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VII SMP Swasta PTPN IV Bah Jambi Tahun Pelajaran 2020/2021 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account