Research Repository

Analisis Penyimpangan Prinsip Kerjasama Grice dalam Dialog Novel Gelas Jodoh Karya Win.R.G: Kajian Pragmatik

Show simple item record

dc.contributor.author Sari, Ayu Indah
dc.date.accessioned 2020-11-19T07:04:55Z
dc.date.available 2020-11-19T07:04:55Z
dc.date.issued 2020-09-14
dc.identifier.uri http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/13806
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis penyimpangan prinsip kerjasama Grice dalam dialog novel Gelas Jodoh karya Win.R.G dengan menggunakan kajian pragmatik. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data sekunder yaitu sebuah novel yang berjudul Gelas Jodoh karya Win.R.G berjumlah 186 halaman, terbitan Format Publishing pada tahun 2011 di kota Medan dan merupakan buku cetakan pertama. Adapun data penelitian ini adalah seluruh isi novel Gelas Jodoh karya Win.R.G dengan menganalisis tuturan yang mengalami penyimpangan prinsip kerjasama Grice dalam dialog novel tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah penyimpangan prinsip kerjasama Grice dalam dialog novel Gelas Jodoh karya Win.R.G dengan kajian pragmatik. Instrumen dalam penelitian ini adalah studi dokumentasi. Teknik analisis data penelitian ini adalah mengumpulkan data yang mengalami penyimpangan prinsip kerjasama Grice dalam dialog novel Gelas Jodoh karya Win.R.G dengan cara membaca, memahami, dan mendeskripsikan novel tersebut, menentukan tuturan yang melanggar prinsip kerjasama Grice berdasarkan kaidah pada maksim kuantitas, maksim kualitas, maksim relevansi, dan maksim cara kemudian menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini diperoleh kesimpulan bahwa pada dialog novel Gelas Jodoh karya Win.R.G terdapat tuturan yang mengalami penyimpangan prinsip kerjasama Grice yakni terdiri dari penyimpangan jenis maksim kuantitas, maksim kualitas, maksim relevansi, dan maksim cara. en_US
dc.subject Prinsip Kerjasama Grice en_US
dc.subject Penyimpangan en_US
dc.subject Dialog Novel en_US
dc.subject Kajian Pragmatik en_US
dc.title Analisis Penyimpangan Prinsip Kerjasama Grice dalam Dialog Novel Gelas Jodoh Karya Win.R.G: Kajian Pragmatik en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account