dc.description.abstract |
Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana
kemampuan berpikir kritis matematika siswa dengan menggunakan pendekatan
Graded Response Models dalam pokok bahasan Lingkaran pada siswa kelas VIIIA
SMP
Swasta
Harapan
Tanjung
Putus
T.P
2017/2018.
Tujuan
dalam
penelitian
ini
adalah untuk mengetahui bagaimana kemampuan berpikir kritis matematika
siswa dengan menggunakan pendekatan Graded Response Models dalam pokok
bahasan Sudut Pusat dan Sudut Keliling Lingkaran pada siswa kelas VIII-A SMP
Swasta Harapan Tanjung Putus T.P 2017/2018. Metode dalam penelitian ini
adalah deskiptif kualitatif. Instrumen yang digunakan adalah berupa tes yakni pretest
dan
post-test.
Yang
menjadi
subjek
adalah
kelas
VIII-A
SMP
Swasta
Harapan
Tanjung
Putus
T.P
2017/2018
yang
berjumlah
30
orang
terdiri
dari
11
siswa
laki
laki
dan 19 siswa perempuan.Berdasarkan dari hasil penelitian dan pembahasan
diperoleh bahwasanya kemampuan berpikir kritis pada siswa kelas VIII-A SMP
Swasta Harapan Tanjung Putus ditinjau dari segi indikator interpretasinya setelah
dianalisis menggunakan pendekatan Graded Response Models diperoleh rata-rata
sebesar 51,32%. Jika ditinjau dari segi indikator evaluasinya setelah diterapkan
dan dianalisis menggunakan pendekatan Graded Response Models memperoleh
rata-rata sebesar 34,62%. Jika di tinjau dari segi indikator Inferensi setelah
dianalisis menggunakan pendekatan Graded Respobse Models diperoleh rata-rata
sebesar 41,16%. Oleh karena itu, dari penelitian yang telah penulis lakukan
tentang analisis kemampuan berpikir kritis matematika menggunakan model
respon bergradasi pada siswa kelas VIII-A SMP Swasta Harapan Tanjung Putus
T.P 2017/2018 pada pokok bahasan Lingkaran diperoleh kesimpulan bahwa
kemampuan berpikir kritis matematika siswa kelas VIII-A SMP Swasta Harapan
Tanjung Putus dapat dijelaskan setelah diterapkannya pendekatan Graded
Response Models sesuai kemampuan siswa tersebut |
en_US |